Header Ads

Musim Ini Barcelona Paling Sial Di Eropa

Musim Ini Barcelona Paling Sial Di Eropa

Berita Sepak Bola - Musim ini Barcelona bisa dikatakan sebagai klub paling sial di Eropa. Pasalnya dari 19 tembakan yang dilakukan oleh pemain Blaugrana gagal menghasilkan gol karena selalu membentur tiang gawang.

Hal ini yang membuat Barca menjadi klub paling sial karena sering terhadang tiang gawang jika dibandingkan dengan klub-klub besar di liga Eropa.

Meskipun begitu, bukan berarti pasukan Blaugrana tidak mampu dalam mencetak gol. Di pekan ke-16 La Liga, Barcelona sendiri sudah mengumpulkan 42 gol dan hal ini yang membuat Barca masih memuncaki klasemen sementara dengan mengantongi 42 poin.

Alhasil, catatan tersebut membuat Barcelona menjadi tim paling produktif dalam mencetak gol. Seandainya saja dari 19 tembakan yang membentur gawang tersebut berbuah menjadi gol, maka Barca semakin menambah keperkasaannya di La Liga musim ini.

Di pertandingan terakhir mereka, Barca kembali menang dengan skor telak 4-0 atas Deportivo La Coruna di Camp Nou. Pada laga selanjutnya, mereka akan menghadapi rivalnya Real Madrid di Santiago Bernabeu. Saat ini Barca dan Madrid sudah berjarak 11 poin di klasemen La Liga. Jumlah ini merupakan jarak terjauh antara kedua klub sejak musim 2012-2013.

No comments

Powered by Blogger.